Kriptografi pada Mesin
Enigma
Antonius Toto Priyono
/ 18111043
Universitas Mercubuana Yogyakarta
Kriptografi adalah teknik pengkodenan pesan (proses enkripsi)
sehingga pesan tersebut tidak dapat diartikan secara langsung sebelum
diterjemahkan kembali dengan teknik tertentu (proses dekripsi). Proses enkripsi
dan dekripsi merupakan 2 proses yang saling terkait dimana pensan text (plain
text) yang di enkripsi menjadi pesan terenkripsi (chipertext) apabila dilakukan
proses dekripsi maka akan kembali pada pesan teks sebelumnya (plain text).
Mesin Enigma adalah mesin yang cukup popular pada saat perang Dunia I
dimana Mesin ini digunakan oleh tentara Jerman untuk berkirim pesan dengan
tujuan tentara musuh tidak dapat menangkap isi pesan sesungguhnya. Teknik yang
diunakan pada mesin Enigma terbilang sangat sulit untuk dipecahkan karena
setiap 24 jam tentara jerman mengganti kunci enkripsi yang digunakan. Sangat
menarik untuk mempelajari Kriptografi Enigma ini karena kriptografi ini
merupakan salah satu kriptografi klasik yang popular (belum menggunakan
komputer) dan kriptografi klasik menjadi pondasi pada kriptigrafi modern
(menggunakan komputer).
Komponen pada Mesin Enigma terdiri dari 3 rotor yang masing-masing rotor
terdapat 2 baris huruf saling berpasangan, dimana tiap baris terdiri dari 52 huruf. Setiap baris huruf tersebut akan
berkorelasi dengan baris pada rotor-rotor lainnya untuk menghasilkan pesan
enkripsi. Pada mesin enigma terdapat plug board untuk memberitahukan hasil
enkripsi, dan keyboard untuk melakukan input huruf yang akan dienkripsi. Sebelum mulai melakukan enkripsi/dekripsi,
rotor disetting sedemikian rupa pada bagian atas mementuk huruf Kunci yang
dipakai. Setelah posisi rotor sesuai dengan kunci, maka Enigma siap
digunakan. Setiap inputan huruf pada
keyboard, maka rotor paling kiri akan bergerak 1 huruf searah jarum jam, dan
dengan huruf yang berkorelasi pada rotor-rotor lainnya mesin enigma akan
menyalakan huruf hasil enkripsi pada Plug Board .
Cara mudah untuk memahami proses enkripsi dan dekripsi pada
mesin Enigma adalah dengan menggunakan Enigma Paper. Simulasi enigma paper
dapat dilihat di sumber berikut: Tutorial Paper Enigma Machine - YouTube
Comments
Post a Comment